TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 143:11

Konteks
143:11 Hidupkanlah k  aku oleh karena nama-Mu, l  ya TUHAN, keluarkanlah jiwaku dari dalam kesesakan demi keadilan-Mu! m 

Bilangan 14:13-16

Konteks
14:13 Lalu berkatalah Musa kepada TUHAN: "Jikalau hal itu kedengaran kepada orang Mesir 1 , padahal Engkau telah menuntun bangsa ini dengan kekuatan-Mu dari tengah-tengah mereka, l  14:14 mereka akan berceritera kepada penduduk negeri ini, yang telah mendengar m  bahwa Engkau, TUHAN, ada di tengah-tengah bangsa ini, n  dan bahwa Engkau, TUHAN, menampakkan diri-Mu kepada mereka dengan berhadapan muka, o  waktu awan-Mu berdiri di atas mereka p  dan waktu Engkau berjalan mendahului mereka di dalam tiang awan pada waktu siang dan di dalam tiang api pada waktu malam. q  14:15 Jadi jikalau Engkau membunuh bangsa ini sampai habis, maka bangsa-bangsa yang mendengar kabar tentang Engkau itu nanti berkata: 14:16 Oleh karena TUHAN tidak berkuasa membawa bangsa ini masuk ke negeri yang dijanjikan-Nya dengan bersumpah r  kepada mereka, maka Ia menyembelih mereka di padang gurun. s 

Ulangan 32:26-27

Konteks
32:26 Seharusnya Aku berfirman: Aku meniupkan x  mereka, melenyapkan ingatan kepada mereka dari antara manusia, y  32:27 tetapi Aku kuatir disakiti hati-Ku oleh musuh, jangan-jangan lawan mereka salah mengerti, z  jangan-jangan mereka berkata: Tangan kami jaya, bukanlah TUHAN yang melakukan semuanya ini. a 

Yosua 7:9

Konteks
7:9 Apabila hal itu terdengar oleh orang Kanaan dan seluruh penduduk negeri ini, maka mereka akan mengepung kami dan melenyapkan nama kami dari bumi a  ini. Dan apakah yang akan Kaulakukan untuk memulihkan nama-Mu b  yang besar itu?"

Yeremia 14:7

Konteks
14:7 "Sekalipun kesalahan-kesalahan kami bersaksi b  melawan kami 2 , bertindaklah membela kami, ya TUHAN, oleh karena nama-Mu! c  Sebab banyak kemurtadan d  kami, kami telah berdosa e  kepada-Mu.

Yeremia 14:21

Konteks
14:21 Janganlah Engkau menampik kami, oleh karena nama-Mu, v  dan janganlah Engkau menghinakan takhta w  kemuliaan-Mu! Ingatlah perjanjian-Mu x  dengan kami, janganlah membatalkannya!

Yehezkiel 20:9

Konteks
20:9 Tetapi Aku bertindak oleh karena nama-Ku 3 , supaya itu jangan dinajiskan i  di hadapan bangsa-bangsa, di mana mereka berada. Di hadapan bangsa-bangsa itu Aku menyatakan diri kepada mereka dalam hal Aku membawa mereka keluar dari tanah Mesir. j 

Yehezkiel 20:14

Konteks
20:14 Tetapi Aku bertindak karena nama-Ku, supaya itu jangan dinajiskan w  di hadapan bangsa-bangsa, yang melihat sendiri waktu Aku membawa mereka ke luar. x 

Yehezkiel 20:22

Konteks
20:22 Tetapi Aku menarik o  tangan-Ku kembali dan bertindak karena nama-Ku, p  supaya itu jangan dinajiskan di hadapan bangsa-bangsa yang melihat sendiri waktu Aku membawa mereka ke luar.

Yehezkiel 20:44

Konteks
20:44 Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada masa Aku, oleh karena nama-Ku, m  tidak memperlakukan kamu selaras dengan tingkah lakumu yang jahat dan busuk, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. n "

Daniel 9:17-19

Konteks
9:17 Oleh sebab itu, dengarkanlah, ya Allah kami, doa hamba-Mu ini dan permohonannya, dan sinarilah n  tempat kudus-Mu yang telah musnah ini dengan wajah-Mu, demi Tuhan sendiri. 9:18 Ya Allahku, arahkanlah telinga-Mu o  dan dengarlah, p  bukalah mata-Mu dan lihatlah q  kebinasaan kami dan kota yang disebut dengan nama-Mu, r  sebab kami menyampaikan doa permohonan kami ke hadapan-Mu bukan berdasarkan jasa-jasa kami, tetapi berdasarkan kasih sayang-Mu s  yang berlimpah-limpah. 9:19 Ya Tuhan, dengarlah! Ya, Tuhan, ampunilah! t  Ya Tuhan, perhatikanlah dan bertindaklah dengan tidak bertangguh, oleh karena Engkau sendiri, u  Allahku, sebab kota-Mu dan umat-Mu disebut dengan nama-Mu!"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:13]  1 Full Life : KEDENGARAN KEPADA ORANG MESIR.

Nas : Bil 14:13

Musa merupakan teladan yang baik sekali dari seorang yang demikian mengabdi kepada Tuhan sehingga dia lebih memikirkan reputasi Allah daripada keberhasilan dan kehormatannya sendiri (lih. ayat Bil 14:12). Ketika orang percaya dengan bersyukur memahami segala yang telah dilakukan Allah untuk mereka melalui Kristus, mereka juga akan ingin mengagungkan Tuhan dan kemuliaan-Nya (bd. ayat Bil 14:21-22) dan menjaga supaya nama-Nya tidak dicela di kalangan orang yang tidak percaya.

[14:7]  2 Full Life : KESALAHAN-KESALAHAN KAMI BERSAKSI MELAWAN KAMI.

Nas : Yer 14:7-12

Bangsa itu berseru kepada Allah mohon hujan, tetapi Allah menolak untuk menjawab doa-doa ini selaku suatu kesaksian tentang hukuman yang tak terelakkan yang harus mereka tanggung karena dosa mereka. Semua orang yang terus berdosa harus sadar bahwa akan tiba saatnya ketika Allah menolak untuk menjawab doa mereka dan mengirimkan hukuman yang patut mereka terima.

[20:9]  3 Full Life : KARENA NAMA-KU.

Nas : Yeh 20:9

Allah tidak sepenuhnya memusnahkan bangsa Israel di padang gurun setelah keluaran karena ingin menjaga kehormatan nama-Nya. Ia telah menyatakan Diri kepada mereka dengan membawa mereka keluar dari Mesir, supaya Ia dapat menggenapi janji-Nya akan berkat universal melalui bangsa pilihan-Nya (lih. Kej 12:1-3).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA